Sunday, October 18, 2009

Analisis Jurnal 2

AUDIT KOMUNIKASI SEBAGAI ALAT UNTUK MENGUKUR EFEKTIFITAS DAN EFISIENSI KOMUNIKASI

DALAM SUATU ORGANISASI

Wina Puspita Sari , M.Si

Fakultas Ilmu Komunikasi

Universitas Budi Luhur

Judul:

Audit komunikasi sebagai alat untuk mengukur efektifitas dan efisiensi komunikasi dalam suatu organisasi.

Masalah:

1. Audit komunikasi dianggap menuntut keahlian non komunikasi terutama berkaitan dengan pengetahuan mendalam dibidang bisnis dan manajemen.

2. Dampak audit komunikasi dianggap merugikan dan merupakan kegiatan yang penuh resiko, karena menghasilkan rekomendasi-rekomendasi yang menakutkan dan tidak pernah dipersoalkan sebelumnya.

Latar Belakang:

Untuk dapat mengetahui apakah kegiatan komunikasi yang sudah dijalankan efektif/berhasil mencapai tujuan dan sasaran organisasi adalah dengan melakukan audit komunikasi. Dengan melakukan audit komunikasi, segala hambatan komunikasi dan gangguan yang menyebabkan macetnya aliran informasi dan peluang yang terlewat dapat diketahui sehingga diperoleh cara yang dapat meningkatkan dampak yang dikehendaki sehingga organisasi atau perusahaan dapat mempertahankan hidup dan kesuksesannya di tengah persaingan global yang makin keras.

Tujuan:

1. Untuk memberikan rekomendasi tentang perubahan atau perbaikan yang perlu dilakukan.

2. Untuk menilai kualitas informasi dan mengukur kualitas hubunganhubungan komunikasi secara khusus mengukur kepercayaan antar pribadi (trust), dukungan, keramahan, dan kepuasan kerja.

Metodologi:

Teknik observasi (kegiatan mengamati dan mencatat perilaku yang dapat dilakukan atas perilaku orang lain). Teknik wawancara (meliputi dua teknik berbeda yakni teknik wawancara dengan kuesioner dan tatap muka). Teknik analisis ini (untuk membuat analisis dari isi pesan-pesan yang ada dalam dokumen).

Hasil:

Hasil audit komunikasi dapat memberikan informasi yang berharga guna mencegah terjadinya kehancuran suatu organisasi, segala hambatan komunikasi dan gangguan yang menyebabkan macetnya aliran informasi dan peluang yang terlewat dapat diketahui.

.-.-.-.-.-.-.-.-.-.-.-.-.-.-.-.-.-.-.-.-.-.-.-.-.-.-.-.-.-.-.-.-.-.-.-.-.-.-.-.-.-.-.-.-.-.

0 comments:

Post a Comment

Voltar Avançar Inicio
 

Topo